Jum’at Curhat Bersama Kapolsek, Masyarakat Lembang Jaya Keluhkan Kemacetan dan Jalan Rusak

    Jum’at Curhat Bersama Kapolsek, Masyarakat Lembang Jaya Keluhkan Kemacetan dan Jalan Rusak

    SOLOK -   Kapolres Solok AKBP Muari, S.IK, MH, MM, diwakili Kapolsek Lembang Jaya AKP Defrianto, SH, MH, melaksanakan agenda rutin Jum’at Curhat, Jum’at, 8 September 2023.

    Kegiatan yang digelar di Pasar Tradisional Bukit Sileh, Kecamatan Lembang Jaya, Kabupaten Solok, Sumatera Barat itu diikuti oleh sekitar 30 orang masyarakat sekitar, serta personel Polsek Lembang Jaya.

    Kepada masyarakat, Kapolsek Lembang Jaya AKP Defrianto menyampaikan bahwa Jum’at Curhat merupakan agenda rutin Polres Solok yang hakekatnya untuk membangun dan mempererat silaturahmi serta jembatan hati dengan masyarakat.

    “Melalui agenda Jum’at Curhat ini kita menyerap aspirasi masyarakat, menampung segala saran, keluhan maupun kritikan terhadap institusi POLRI, khususnya terhadap Polres Solok, ” sebutnya.

    Selain itu, ajang Jum’at Curhat juga dijadikan sebagai wahana untuk menyampaikan sosialisasi beserta imbauan kepada masyarakat, untuk turut berperan aktif dalam menjaga Kamtibmas (Keamanan dan ketertiban masyarakat) agar tetap aman da kondusif.

    Dalam kesempatan itu, masyarakat yang hadir mempertanyakan terkait upaya dalam mengatasi kemacetan di jalan raya yang kerap terjadi pada saat hari pasar, yang mengakibatkan terganggu kenyamatan mayarakat pengguna jalan.

    Selanjutnya masyarakat setempat juga mengeluhkan banyaknya jalan rusak dan berlubang di Kecamatan Lembang Jaya, yang dikhawatirkan menjadi pemicu terjadinya kecelakaan lalu lintas.

    Merespon keluhan masyarakat, Kapolsek Lembang Jaya AKP Defrianto mengatakan, terkait permasalahan macet di Pasar Tradisional, pihaknya ats nama Polres Solok akan melakukan koordinasi dengan dinas perhubungan dan pengelola pasar.

    Sementara, menyangkut permasalahan jalan rusak dan berlobang, akan dilakukan koordinasi dengan Camat Lembang Jaya untuk disampaikan kepada Pemerintah Daerah melalui Dinas PUPR Kabupaten Solok.  (Amel)

    jum'at curhat polres solok
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Jum’at Curhat, Kasat Lantas Polres Solok...

    Artikel Berikutnya

    Demi Kesejahteraan Warga, Babinsa Kodim...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll